Mengenal Imam al-Humaidi, Guru Besar Imam al-Bukhari
Oleh Hannan Majid Purwokerto, Takhasus
Sebagai umat Islam, mengenal pendahulunya dari kalangan ulama salaf adalah sebuah keharusan. Dengannya, ia bisa mengambil suri teladan dari sirah dan perjalanan mereka.
Mereka bukanlah orang-orang biasa, mereka adalah para pejuang Islam. Kalau bukan karena mereka, ba’dallah, agama Islam tidak akan sampai kepada kita.
Abdullah bin Zubair Al-Humaidi rahimahullah
Pada kesempatan ini, kami ingin mengenalkan sekelumit tentang biografi salah seorang ulama salaf, salah seorang guru Imam Bukhari sekaligus murid dari Imam Sufyan bin Uyainah rahimahumallah, yang kami nukil dari kitab Taqrib at-Tahdzib, karya Imam Ibnu Hajar al-Asqalani rahimahullah.
Nama lengkap beliau adalah Abdullah bin Zubair bin ‘Isa al-Qurasyi, al-Asadi, al-Humaidi. Beliau berkunyah Abu Bakr rahimahullah.
Baca Juga: Kisah Imam adz-Dzuhli dengan Imam al-Bukhari
Pandangan Para Ulama Tentang Imam Al-Humaidi rahimahullah
Imam Abdullah bin Zubair al-Humaidi, sebagaimana yang dikatakan oleh Ibnu Hajar di dalam At-Taqrib adalah seorang yang tsiqah (terpercaya), hafidz, faqih (pakar fikih), salah seorang murid Sufyan bin Uyainah yang paling mulia.
Imam Al-Hakim berkata, “Apabila Imam Bukhari sudah mendapatkan hadis dari Al-Humaidi, beliau tidak akan beranjak kepada selainnya.”
Beliau hidup pada thabaqah (tingkatan) yang kesepuluh. Meninggal di Makkah pada tahun 219 H. Ada pula yang mengatakan bahwa beliau meninggal setelah itu.
Penutup
Demikianlah sekilas tentang biografi Imam Abdullah bin Zubair Al-Humaidi, murid senior Sufyan bin Uyainah sekaligus guru besar Imam Muhammad bin Isma’il Al-Bukhari rahimahumullah.
Semoga sedikit yang kami tuliskan ini bermanfaat bagi kita semua serta dapat menambah pengetahuan kita tentang ulama kita di masa lampau. Wallahu a’lam.
Artikel Kami: Mengenal Lebih Dekat Akidah Imam al-Bukhari