Dunia, Antara Suka dan Duka

Suka duka dunia

 

Oleh Abu Khalid Haidar Surakarta, Takhasus

 

Disadari ataukah tidak, kehidupan di dunia berkitar antara suka dan duka. Kebahagiaan di dalamnya akan fana, begitu pula kesulitan yang ada, juga fana. Kata Allah Taala,

وَالآخِرَةُ خَيْرٌ وَأَبْقَى

“Kehidupan akhirat, itulah yang lebih baik dan lebih kekal’’. (QS. Al-A’laa: 17)

Jika kita mau merenung, pepatah yang menyatakan, di mana ada kesulitan pasti di sana ada kemudahan, sebenarnya sama persis dengan firman Allah Taala:

فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا

“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS. Asy-Syarh: 5)

 

Rasulullah juga pernah menyatakan di dalam sebuah hadisnya:

وَاعْلَمْ: أنَّ ‌النَّصْرَ مَعَ ‌الصَّبْرِ، وَأَنَّ الفَرَجَ مَعَ ‌الكَرْبِ، وَأَنَّ مَعَ العُسْرِ يُسْرًا

“Ketahuilah! Bahwasannya pertolongan itu akan datang seiring dengan kesabaran, jalan keluar akan terbuka setelah lewat masa-masa sulit, dan pada setiap satu kesulitan pasti terdapat kemudahan yang begitu banyak.” (HR. Ahmad 1/307)

Begitulah kehidupan di dunia, antara suka dan duka. Sekarang bahagia tak terkira, bisa jadi besok sedih datang menyapa. Untuk kemudian berikutnya, jalan keluar datang sebagai pelipur lara.

Di dunia, tak ada yang kekal selamanya. Sementara di akhirat, surga akan menjadi tempat kebahagiaan nan abadi, dan neraka akan menjadi tempat kesengsaraan yang tiada ujungnya lagi.


Baca Juga: Dunia, Ibarat Wanita Tua Cantik


Renungan Bersama

Yang sedang kesulitan atau sedang bersedih, tenang saja dan tidak usah khawatir. Pasti tak lama kemudian, ada kemudahan dan kebahagiaan yang akan menyapamu.

Yang sedang bahagia atau sedang dimudahkan urusannya, bersiap-siaplah. Karena sebentar lagi akan ada kesedihan dan kesulitan yang telah menunggu untuk menjemputmu.

Kita berada di dunia ini hanyalah sementara. Semua yang ada di dalamnya pun bersifat sementara pula. Maka jika kita sedang bahagia, bersyukurlah. Namun bila kesedihan atau kesulitan datang menimpa, bersabarlah. Gunakanlah kesempatan hidup untuk meraih kebahagiaan nan abadi di surga nanti.

Semoga Allah Taala memudahkan kita semua untuk menjadi orang yang bersyukur apabila diberi, bersabar ketika diuji, dan beristigfar di kala terjatuh ke dalam perbuatan dosa. Amin.

 

Kamis sore, 11 Jumadil Ula 1443 H 16 Desember 2021 M


Artikel Kami: Dunia Adalah Rendah


 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.