Lomba Rowahu

 

Oleh Tim Reportase Santri

 

Sabtu, 02 Syawal 1442 H/15 Mei 2021 M, saat udara cukup bersahabat, sang mentari mulai menampakkan sinarnya, seorang panitia Sariyah (Syawal Meriyyah) memanggil para santri agar segera menuju ke lokasi dengan pengeras suaranya, Para santri mulai berduyun-duyun datang ke lapangan depan masjid.

Di hari kedua bulan Syawal ini, para santri akan mengikuti perlombaan yang diselenggarakan oleh panitia Sariyah. Namun, ini bukan perlombaan yang mengeluarkan keringat, badan pegal-pegal, ataupun kesleo, melainkan ini adalah perlombaan yang menghasilkan gugup, cemas, pening, menggelikan, membuat berdebar-debar dan tangan berkeringat dingin.

 

Mengenal rowahu

‘ROWAHU’, Roqmul Wahid HUwa, begitulah nama lomba yang diadopsi dari bahasa arab yang memiliki arti, ‘Siapa yang peringkat satu, dialah pemenangnya’. Acara ini diselenggarakan oleh panitia Sariyyah. Perlombaan yang diikuti oleh seluruh para santri, mulai dari tingkat Tahfidz hingga Takhassus. Sesuai dengan namanya, sebuah lomba yang akan menentukan siapakah santri nomor 1 di Ma’had kami.

 

 

Teknis perlombaan

Panitia akan menyuguhkan soal-soal kepada ratusan peserta, mulai dari soal yang mudah, menengah, hingga level tinggi. Soal yang disuguhkan bermacam-macam. Ada yang bertemakan tentang agama, ilmiyah, umum, logika, hingga matematika. Bentuk perlombaannya, setiap hadirin diminta untuk membawa buku atau kertas berserta penanya masing-masing. Semua peserta dituntut untuk fokus dan konsentrasi.

 

Pembawa acara akan membacakan soal satu persatu, dan para peserta hanya diminta menulis jawaban yang benar saja. Kemduian jawaban yang sudah ditulis tadi diangkat tinggi-tinggi untuk dikoreksi oleh panitia. Setiap kali ada yang salah dalam menjawab soal, dia akan keluar dan masih memiliki kesempatan untuk masuk kembali.

 

Namun jika kesempatan kedua kalinya dia kembali salah, maka tidak ada kesempatan ketiga kalinya. Seperti itulah berjalannya lomba sampai tidak ada yang bertahan menjawab soal dengan benar melainkan hanya satu orang saja. Dengan ini, dialah yang menjadi orang nomor satu di ma’had kami.

Inilah salah satu perlombaan yang membuat gembira para pesertanya, pastinya permainan ini adalah hiburan bagi para santri. Entah karena soalnya yang bikin ketawa, atau kesalnya para peserta yang bingung dengan soal logika. Yang penting, kami semua merasakan gembira pada hari raya ini.

 

Yang keluar sebagai juara

Setelah berjalannya waktu, ratusan santri mulai berguguran karena sudah salah dua kali dalam menjawab. Tersisalah satu orang, maka dialah pemenangnya. Dia berasal dari pulau Sumatera, tepatnya kota Pekan Baru, yang akrab dipanggil dengan Shobri dari lembaga Takhosus.

Demikianlah semarak acara ROWAHU yang diselenggarakan oleh panitia Sariyah pada liburan kali. Harapannya kegiatan yang sedang berlangsung dapat menghibur para santri dan menjadi penyemangat di hari KBM nantinya, semoga bermanfaat. Amin

 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.