Kesabaran dan Amal Saleh Sebagai Penghapus Dosa

 

Allah berfirman, “Kecuali orang-orang yang sabar (terhadap bencana), dan mengerjakan amal-amal saleh; mereka akan memperoleh ampunan dan pahala besar.” (QS. Hud: 11)

Orang-orang yang menyabarkan diri mereka atas kesulitan yang menimpa dan tidak berputus asa, serta bersabar dalam kelapangan dan tidak bersikap sombong, serta mengerjakan amal-amal saleh yang bersifat wajib ataupun sunnah, (mereka itu akan memperoleh ampunan) atas dosa-dosa mereka, yang dengan itu mereka terjauhkan dari segala yang mereka khawatirkan, (dan pahala yang besar) yaitu berupa kemenangan dengan beroleh surga penuh kenikmatan, yang di dalamnya terdapat segala yang diingini oleh jiwa dan sedap dipandang mata.”[1]

[1] Taisir Al-Karim Ar-Rahman fi tafsir Kalam Al-Mannan, karya as-Sa`di, hlm. 434-435.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.