Berikan untuk Saudara Anda Tiga Hal Ini
Yahya bin Mu’adz ar-Razi rahimahullah berkata,
ليكن حظ المؤمن منك ثلاثة: إن لم تنفعه فلا تضره، وإن لم تفرحه فلا تغمه، وإن لم تمدحه فلا تذمه.
“Hendaknya seorang mukmin mendapatkan dari Anda tiga hal ini:
- Jika Anda tidak bisa memberi manfaat kepadanya, janganlah menimpakan mudharat kepadanya.
- Jika Anda tidak mampu membuatnya gembira, maka janganlah membuatnya sedih.
- Jika Anda tidak mampu memberikan pujian kepadanya, janganlah mencelanya.”
Sumber: Jami’ul ‘Ulum wal Hikam, karya Ibnu Rajab al-Hanbali, (2/283)