Menyembelih Kurban di Kuburan – Mengenal Karakter Jahiliah (Bag. 5)

Kurban Jahiliah

 

Oleh Alfin Aceh, Takmili

 

Di antara karakter dan sunnah kaum Jahiliah adalah mereka menyembelih hewan kurban di sisi kuburan dengan alasan mendekatkan diri kepada Allah. Padahal Allah Taala berfirman:

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ

“Salat dan sembelihlah untuk Rabbmu.” (QS. al-Kautsar: 2)

 

Allah Taala juga berfirman di ayat yang lainya:

مِلَّةَ إِبْرَاهِيمَ حَنِيفًا وَمَا كَانَ مِنَ الْمُشْرِكِينَ (161) قُلْ إِنَّ صَلَاتِي وَنُسُكِي وَمَحْيَايَ وَمَمَاتِي لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ

“Agama (Nabi) Ibrahim yang lurus dan dia bukanlah termasuk kaum musyrikin. Katakanlah (wahai Muhammad), sesungguhnya salatku, sembelihanku, hidupku, dan matiku hanya untuk Allah Rabb semesta alam.” (QS. al-An’am: 161-162)

Dalil-dalil di atas menunjukkan bahwa sembelihan termasuk ibadah yang tidak boleh diberikan kepada selain Allah.

 

Adapun menyembelih di sisi kuburan, apabila dalam rangka mengagungkan sang penghuni kubur, maka ini syirik besar yang mengeluarkan dari agama. Namun jika dalam rangka mengagungkan Allah tapi ia menyangka bahwa perbuatannya ini syar’i, maka yang demikian termasuk kebidahan yang mengantarkan kepada kesyirikan.

Sehingga tidak boleh menyembelih di sisi kuburan, meskipun seorang menyembelih untuk Allah. Karena apabila manusia terbiasa menyembelih di sisi kuburan, hal ini akan mengakibatkan kepada peribadahan kepada selain Allah.


Baca Juga: Hukum Sembelihan Orang yang Memakai Jimat


Demikian pula menyembelih untuk jin dalam rangka melindungi dari kejahatannya atau untuk berobat, maka ini termasuk kesyirikan kepada Allah.

Adapun seorang yang menyembelih untuk dimakan sendiri, atau untuk memuliakan tamunya, dengan menyebut nama Allah tatkala menyembelih, maka ini tidak mengapa (boleh). Karena termasuk adat (kebiasaan), bukan termasuk ibadah.

 

Sumber: Syarh Masail al-Jahiliyah karya Syaikh Shalih bin Fauzan hafizhahullah.


Artikel Kami: Hal-Hal yang Penting Diketahui Bagi yang Ingin Menyembelih 


 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.